KANDAGA.ID – Untuk menyiapkan generasi berkualitas yang dihadapkan dan dipengaruhi oleh revolusi industri 4.0. yang tertumpu pada sistem jaringan internet bagi dunia pendidikan ditandai dengan pemanfaatan teknologi digital dalam proses demokrasi, seperti yang lakukan SMKN 1 Garut proses pemilihan ketua OSIS dengan menggunakan sistem jaringan internet atau online.

Kepala SMKN 1 Garut, Drs. H. Dadang Johar Arifin, M.M., mengatakan, sejumlah 2.434 peserta didik SMKN 1 Garut di Jl. Raya Cimanuk No. 309 A, Sukagalih, Kecamatan Tarogong Kidul, Kabupaten Garut, Jawa Barat, melaksanakan pemilihan ketua OSIS yang kedua kalinya dengan menggunakan sistem online.

Drs. H. Dadang Johar Arifin, M.M.

“Perkembangan teknologi selain kita dituntut dan di pacu untuk perubahan juga berpengaruh signifikan tergadap budget, menghemat anggaran dan sangat efisien sekali. Dulu ketika pemungutan suara masih secara manual, menggunakan kertas selain memakan waktu yang cukup lama, anak-anak harus antri di tempat pemungutan suara,” ujarnya kepada wartawan, Senin (18/2/2019).

Menurut H. Dadang, dengan cara sistem online, anak-anak bisa melakukannya sambil belajar di dalam kelas dan anak-anak hampir sudah 99% memiliki android.

“Sekarang kami akan mencoba ujian nasional menggunakan berbasis android dan pelaksanaannya pun mungkin hanya satu session,” ujarnya.

H. Dadang menjelaskan, untuk pemanfaat berbasis IT ini sudah disosialisasikan, dan anak-anak sudah siap. Kalau pun ada anak sekitar 10-20 orang yang tidak memiliki android tidak menjadi persoalan karena ada laboratorium dengan 400 komputer disini. Selain itu, pelaksanaan ulangan umum juga sekarang sistem online.

“Kita harus gandrung terhadap perubahan, juga sebagai pendewaan kepada anak-anak didalam modernisasi teknologi digital,” ujarnya.

Menurutnya, tidak menutup kemungkinan Negara juga kedepannya bisa seperti ini, kalau teknologi IT-nya sudah utuh dan menyeluruh sampai masuk ke wilayah pedesaan-pedesaan. Ini akan menghemat biaya berapa kali lipat.

“Kegiatan di SMKN 1 Garut ini nanti bisa jadikan salah satu sample, mungkin bagaimana, apakah nanti kalau misalkan pemilihan gubernur atau ibu kota Negara tidak menutup kemungkinan. Misalkan, pemilihan gubernut DKI Jakarta salah satu pilot project yang sudah terjangkau dengan internet, mungkin bisa menggunakan teknologi seperti ini, kalau daerah-daerah lainnya masih agak jauh,” ucapnya.

H. Dadang nambahkan, di SMKN 1 Garut mengajarkan sebagaimana yang diinginkan oleh pemerintah dan Negara. Anak-anak sudah terlatih untuk berbeda pendapat, sudah berlatih demokrasi secara sehat.

“Biar nanti mereka setelah lulus dari SMKN 1 Garut ini sudah terbiasa dan sudah membudaya dan membudayakan kepada masyarakat umum. Saya mengatakan bahwa perbedaan itu adalah indah,” pungkasnya.

Asep Paridadin, S.Pd.

Sementara itu Wakasek kesiswaan, Asep Paridadin, S.Pd., mengatakan untuk pusat informasi pemilihan ketua OSIS bertempat di ruang GOR motekar, dan pemilihan dilakukan di 6 laboratorium (lab), yaitu di Lab. 1: X AKL 1-4, X OTP 1-4, X FKK 1-4, dan X jurusan baru (3); Lab. 2: X TKJ 1-3, X MTM 1-2, X BDP 1-2, dan X TLM 1-2; Lab. 3: XI AKL 1-5, XI OTP 1-4, XI BDP 1-2, dan XI TKJ 1-3; Lab. 4: XI MTM 1-3, XI TLM 1-3, XI FKK 1-4, dan XII AP 1-4; Lab. 5: XII ANKES, XII MB 1-2, XII MM 1-2, dan XII TKJ 1-2. Lab. 6: XII AK 1-5, dan XII FKK 1-4.

“Semua peserta didik SMKN 1 Garut memiliki hak suara untuk memilih, dan sudah diingatkan untuk melaksanakan pemilihan Ketua dan Wakil Ketua OSIS Periode 2019/2020 yang dilaksanakan secara online, untuk waktu dan tempatnya,” singkatnya.

Berikut Visi dan Misi Paslon :

Paslon Nomor 1: Aji Rahman Hakim (XI TKJ 3 – Pramuka) dan Vera Sri (XI AKL 2 – Taekwondo)

Visi : “Membangun insan yang motekar” yaitu M: magnanimity, O: open-minded, T: Teamwork, E: Education, K: knowledge, A: action, R: respontability.

Misi : 1). Ing ngarso sung tulodo, ing madya mangun karso, tut wuri handayani. (Didepan memberi contoh, ditengah memberi semangat, dibelakang memberi dorongan dan apingan); 2). Mengadakan program yang bersifat melatih kemandirian serta keterampilan siswa/siswi; dan 3). Menanamkan ilmu padi yang senantiasa merunduk layaknya padi yang semakin tinggi semakin merunduk kebawah.

Paslon Nomor 2: Farhan Maulana (XI AKL 5 – Koperasi Siswa) dan Neng Rohani (XI OTP 4 – English Club)

Visi : 1). Meningkatkan Moral (Improve Morals); 2). Meningkatkan Prestasi Akademik (Upgrade Academic Achievement), dan 3). Menanamkan Jiwa Kewirausahaan (Entrepreneurship)

Misi : 1). Improve Morals (SASIH, JUMSIH); 2). Upgrade Academic Achievement (MAHAKARYA); dan 3). Entrepreneurship (Online shop).

Hasil akhir pemilihan langsung secara online pukul 13.26 WIB dari keseluruhan peserta didik SMKN 1 Garut sejumlah 2.434 yang menyalurkan aspirasinya sebanyak 2.302 (95,01%) diperoleh hasil sebagai berikut : Paslon Nomor 1, Aji Rahman Hakim dan Vera Sri : 1.413 (61,38%), dan Paslon Nomor 2, Farhan Maulana dan Neng Rohani : 889 (38,62%). (Jajang Sukmana)***