KANDAGA.ID – Dengan tema “Kami Bangga Menjadi Anak Indonesia”, sejumlah 60 anak TK Daya Susila dan orang tua yang tergabung dalam Persatuan Orangtua Murid (POMG) menyelenggarakan acara “Agustusan” di lingkungan sekolah, Jl. Ahmad Yani No. 36, Kelurahan Pakuwon, Kecamatan Garut Kota, Kabupaten Garut, Jawa Barat.

Kepala TK Daya Susila, Kartini, S.Pd., M.Pd., yang akrab dipanggil Ade ini mengatakan, acara diselenggarakan dalam ramgka memeriahkan menyambut HUT RI ke-74.

“Kegiatan ini untuk meningkatkan kebersamaan, mempererat persatuan dan kesatuan yang di kemas dalam bentuk perlombaan,” ujarnya melalui WhatsApp (WA), Jumat (16/8/2019) malam.

Selain itu, melalui kegiatan ini akan terbangun rasa mandiri, gotong-royong, toleransi, sosial diantara anak dan orang tua serta terjalin yang harmonis dengan sekolah.

“Kegiatan sangat meriah dan anak-anak serta orang tua cukup antusias dalam setiap perlombaan,” ujarnya.

Ade menjelaskan, jenis lomba untuk anak diantaranya lomba makan kerupuk dan balap karung, sedangkan bagi POMG lomba masak dan bakiak.

“Semoga kebersamaan ini terus-menerus terjalin dengan erat, tidak terpecahkan, saling menguatkan walau berbeda suku, agama, dan adat istiadat, untuk menuju Indonesia aman, nyaman dan sejahtera,” pungkasnya. (Jajang Sukmana)***