KANDAGA.ID – Berdasarkan surat permohonan Pelantikan Pengurus FKSS SMP Periode 2019-2023 Nomor : 01/FKSS-Grt/VIII/2019. Pengurus Badan Musyawarah Perguruan Swasta (BMPS) Kabupaten Garut menerbitkan Surat Keputusan Nomor : 011/SK/BMPS/GRT/B/2019 tentang Susunan Pengurus Forum Kepala Kepala Sekolah Swasta (FKSS) Kabupaten Garut Masa Bakti 2019-2023.

Pengurus Forum Kepala Sekolah Swasta (FKSS) SMP Masa Bakti 2019-2023 secara resmi dilantik Ketua Umum BMPS Kabupaten Garut, Drs. H. Agus Supendi, M.M.Pd., dihadiri Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Garut, Totong, S.Pd. M.Si di Aula Dewi Sartika, Dinas Pendidikan Kabupaten Garut, Selasa (25/6/2019).

“Keberadaan FKSS sangat membantu Dinas Pendidikan dalam berbagai hal dan kami tidak dikotomi swasta dan negeri, semua sama,” ujar Totong.

Totong berpesan, FKSS agar menjalin komunikasi yang baik dengan berbagai stakeholder salahsatunya dengan MKKS SMP, karena bukan saingan tapi mitra.

“Keberadaan sekolah swasta itu paling banyak dibanding negeri, dan banyak diuntungkan dari sekolah swasta yang berprestasi,” ujarnya.

Totong berharap FKSS dan MKKS SMP kumpul bersama bermusyawarah untuk kemajuan pendidikan di Kabupaten Garut.

Sementara Agus Supendi mengatakan, kehadiran FKSS bukan tandingan MKSS, tapi kita sharing saja. Selama ini kan persoalan sekolah swasta jarang tersentuh oleh MKKS dan Dinas Pendidikan.

“Bayangkan, maka dengan itu kalau forum ini kan lebih dekat dengan mereka, makanya kalau dikatakan tandingan, tandingan sebelah mananya? Maka saya juga instruksikan, ini kita sama-sama dengan MKKS mitra,” jelasnya.

MKKS kan tidak bisa menjamah lingkungan swasta, jadi saling support. Dan dinas juga merasa terbantu dengan lahirnya ini.

“Ada kasus, ada data, ada persoalan swasta lengkap, kan langsung ke FKSS, ambil hikmahnya. Jadi kepada para pengurus MKKS ini adalah mitra kita. Karena orang-orang yang ada di sini juga sama sebagai pengurus MKKS, pengurus rayon, sama-sama ingin memajukan anak bangsa,” jelasnya.

Terlepas dari itu, tambah Agus, selama ini yang dirasa dilapangan, keberadaan guru di sekolah swasta ini bisa dikatakan sama dengan Kaum Dhuapa.

“Kesejahteraannya sangat jauh dari sejahtera, padahal mereka sama dengan sekolah negeri dalam pengabdiannya, bahkan lebih,” pungkasnya.

Berikut Daftar Pengurus FKSS Periode 2019-2023 :

Ketua : Lilis Nurwanti Aidawati,S.Pd., M.Pd.
Wakil Ketua : Ahmad Ma’sum, S.Pd.
Sekretaris : Imam Kamaludin, S.Pd.
Wakil Sekretaris : Teti Kurniati, S.Pd.
Bendahara : Hj. Teti Salehati, S.Pd., M.Pd.

Bidang Kelembagaan dan Organisasi : Dadat Djatnika, S.Pd., Hindun Hermawati, S.Pd.I

Bidang Pendidikan dan Pelatihan : Zainal Muttaqin Al Fauzi, SE., Haerudin, S.Pd.

Bidang Tenaga Kependidikan : Deni Maulud Akbar, S.Pd., Dicky Miftahul Ikhwan, S.Pd., M.Pd.

Bidang Sarana Prasarana : Nanar Sunarya, S.Pd., Hj. Nunung Sumirah, S.Pd.

Bidang Kerohanian : Nurul Hidayah, S.Pd., Rizal Trismawan, S.Pd.

Bidang Seni Budaya dan Olahraga : Ida Kartika, S.Pd., Haris, S.Pd. (Jajang Sukmana)***